Nama-nama Hari dalam Bahasa Korea dan Cara Menanyakannya

 

Nama-nama hari dalam bahasa Korea

Nama-nama Hari dalam Bahasa Korea dan Cara Menanyakannya

Sebagian besar nama-nama hari dalam bahasa Indonesia diserap dari bahasa Arab, sehingga nama-namanya tidak memiliki pola suku kata yang sama dan sebagian besarnya hanya mengikuti sistem nama bilangan dalam bahasa Arab. Seperti Senin yang berasal dari kata Isnain yang berarti dua, Selasa yang berasal dari kata Salasah yang berarti tiga, dan seterusnya. Sedangkan dalam bahasa Korea, sistem penamaan hari lebih mirip seperti sistem penamaan hari dalam bahasa Jepang, yakni dengan menggunakan pola imbuhan akhir yang sama pada setiap nama harinya. Untuk hari pertama, baik dalam bahasa Indonesia maupun dalam bahasa Korea, hari Senin dianggap sebagai hari pertama. Agak aneh memang untuk bahasa Indonesia, karena dalam bahasa Arab sendiri yang menjadi rujukan penamaan hari dalam bahasa Indonesia yang menjadi hari pertama adalah Minggu (Ahad). Berikut nama-nama hari dalam bahasa Korea.

 

월요 (weol-yoil) = Senin

화요일 (hwa- yoil) = Selasa

수요일 (su- yoil) =Rabu

목요일 (mok- yoil) = Kamis

금요일 (geum- yoil) = Jumat

토요일 (tho- yoil) = Sabtu

일요일 (il- yoil) = Minggu

 

Kosa Kata yang Berhubungan dengan Hari dalam Bahasa Korea

(yoil) = hari

그저 (geujeokke) = kemarin lusa

(eoje) = kemarin

(oneul) = hari ini

(naeil) = besok

(more) = lusa

(jumal) = akhir pekan

평일 (pyeong-il) = hari kerja

 

Penjelasan

Untuk menanyakan hari dalam bahasa Korea, biasa digunakan ungkapan 무슨 요일입니까? (museun yoil imnikka?) yang berarti ‘hari apa?’. Contoh:

A: 오늘은 무슨 요일입니까?

     (Oneul-eun museun yoil imnikka?)

     Hari ini hari apa?

B: 오늘은 일요일입니다.

     (Oneul-eun il-yoil imnida.)

     Hari ini adalah hari Minggu.

 

Sedangkan untuk menanyakan ‘kapan?’ dalam bahasa Korea biasa digunakan kata ? (eonje?). Contoh:

A: 언제 군대 훈련을 합니까?

     (Eonje gundae hulyeon-eul hamnikka?)

     Kapan melakukan latihan militer?

B: 오늘은 군대 훈련을 합니.

     (Oneul-eun gundae hulyeon-eul hamnida.)

     Latihan militer dilakukan hari ini.

 

Tambahan

Kosa Kata Nama Tempat dalam Bahasa Korea

기숙사 (gisuksa) = asrama

운동장 (undongjang) = lapangan olahraga

사무실(samusil) = kantor

군대 훈련소 (gundae hulyeonso) = tempat latihan militer

식당 (sikdang) = kantin/rumah makan

난민촌(nanminchon) = area pengungsian

 

*****

 

 

 


Post a Comment

Previous Post Next Post