Membuat Kalimat Tanya dalam Bahasa Mandarin
Apabila diklasifikasikan, bentuk kalimat
tanya dalam bahasa Mandarin dapat dikategorikan ke dalam 4 kategori, yaitu
sebagai berikut:
1. Kalimat tanya
yang jawabannya iya atau tidak
Dalam bahasa Indonesia, kalimat tanya seperti ini biasanya menggunakan kata
tanya apakah dan partikel tanya berupa sufiks ~kah atau ~kan. Sedangkan dalam
bahasa Mandarin partikel tanya yang digunakan adalah 吗 (ma) yang setara dengan ~kah/apakah dan partikel 吧 (ba) yang setara dengan ~kan. Agar lebih mudah memahaminya perhatikan
contoh-contoh berikut ini:
a.
吗 (ma)
Contoh:
他喜欢吃苹果吗?
Tā xǐhuān chī
píngguǒ ma?
(Dia suka makan
apel kah?)
Kosa kata:
1) 他 (tā) = dia (maskulin)
2) 喜欢 (xǐhuān) = suka
3) 吃 (chī) = makan
4) 苹果 (píngguǒ) = apel
5) 吗 (ma) = kah/apakah
b.
吗 (ma)
Contoh:
这是你的书吗?
Zhè shì nǐ de shū ma?
(Apakah
ini buku kamu?)
Kosa kata:
1) 这 (zhè) = ini
2) 是 (shì) = adalah (setara
dengan to be dalam bahasa Inggris)
3) 你 (nǐ) = kamu
4) 的 (de) = partikel penanda
kepemilikan
5) 书 (shū) = buku
6) 吗 (ma) = apakah
c.
吧 (ba)
Contoh:
你认识他吧?
Nǐ rènshí tā ba?
(Kamu kenal dia
kan?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 认识 (rènshí) = kenal
3) 他 (tā) = dia (maskulin)
4) 吧 (ba) = kan
2. Kalimat tanya
langsung dengan menggunakan kata tanya
Kata tanya yang dimaksud adalah kata tanya yang apabila dalam bahasa Indonesia
seperti kata: apa, siapa, kapan, dan lain sebagainya. Adapun kata tanya dalam
bahasa Mandarin adalah sebagai berikut:
~ 什么 (shénme) = apa
~ 谁 (shéi) = siapa
~ 哪里 (nǎlǐ) = mana
~ 哪 (nǎ) = yang mana
~ 什么时候 (shénme shíhòu) = kapan
~ 怎么样 (zěnme yàng) = bagaimana
Contoh:
a.
你吃什么?
Nǐ chī shénme?
(Apa
yang kamu makan?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 吃 (chī) = makan
3) 什么 (shénme) = apa
b.
谁是你的爸爸?
Shéi shì nǐ de bàba?
(Siapa papa
kamu?)
Kosa kata:
1) 谁 (shéi) = siapa
2) 是 (shì) = adalah (seperti to be
dalam bahasa Inggris)
3) 你 (nǐ) = kamu
4) 的 (de) = partikel penanda
kepemilikan
5) 爸爸 (bàba) = papa (panggilan
ayah)
c.
你的家在哪里?
Nǐ de jiā zài nǎlǐ?
(Di mana rumah kamu?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 的 (de) = partikel penanda
kepemilikan
3) 家 (jiā) = rumah
4) 在 (zài) = di
5) 哪里 (nǎlǐ) = mana
d.
哪个是你的哥哥?
Nǎ ge shì nǐ de gēgē?
(Yang mana
kakakmu?)
Kosa kata:
1) 哪 (nǎ) = yang mana
2) 个 (ge) = partikel penunjuk satuan orang
3) 是 (shì) = adalah (seperti to be
dalam bahasa Inggris)
4) 你 (nǐ) = kamu
5) 的 (de) = partikel penanda kepemilikan
6) 哥哥 (gēgē) = sebutan untuk kakak
laki-laki
e. 什么时候回家?
Shénme shíhòu huí jiā?
(Kapan kamu pulang ke rumah?)
Kosa kata:
1) 什么时候 (shénme shíhòu) = kapan
2) 回 (huí) = pulang/kembali
3) 家 (jiā) = rumah
f.
你怎么样?
Nǐ zěnme yàng?
(Bagaimana
dengan kamu?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 怎么样 (zěnme yàng) = bagaimana
Contoh-contoh lain:
1) 什么时候去书店?
Shénme shíhòu qù shūdiàn?
(Kapan
pergi ke toko buku?)
2) 谁要吃饭?
Shéi yào chīfàn?
(Siapa
yang mau makan nasi?)
3. Kalimat tanya pilihan
yang menggunakan kata atau
Kalimat tanya
pilihan dalam bahasa Mandarin biasanya menggunakan kata sambung 还是 (háishì) yang berarti
atau.
Contoh:
a.
他是你的哥哥还是弟弟?
Tā shì nǐ de gēgē háishì dìdì?
(Dia kakakmu atau adikmu?)
Kosa kata:
1) 他 (tā) = dia (maskulin)
2) 是 (shì) = adalah (seperti to be
dalam bahasa Inggris)
3) 你 (nǐ) = kamu
4) 的 (de) = partikel penanda
kepemilikan
5) 哥哥 (gēgē) = sebutan
untuk kakak laki-laki
6) 还是 (háishì) = atau
7) 弟弟 (dìdì) = sebutan
untuk adik laki-laki
b.
你玩手机还是看电视?
Nǐ wán shǒujī háishì kàn diànshì?
(Kamu main ponsel atau menonton
televisi?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 玩 (wán) = bermain
3) 手机 (shǒujī) = ponsel
4) 还是 (háishì) = atau
5) 看 (kàn) = melihat/menonton
6) 电视 (diànshì) = televisi
4. Kalimat tanya
yang menggunakan kata negasi tidak
Kata negasi yang digunakan dalam kalimat tanya ini adalah kata 不 (bù) yang berarti tidak. Kata lalu diapit oleh
dua kata kerja yang sama untuk membentuk suatu kalimat tanya.
Contoh:
a.
你去不去?
Nǐ qù bù qù?
(Kamu pergi
tidak?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 去 (qù) = pergi
3) 不 (bù) = tidak
b.
她知道不知道?
Tā zhīdào bù
zhīdào?
(Dia tahu
tidak?)
Kosa kata:
1) 她 (tā) = dia (feminin)
2) 知道 (zhīdào) = tahu
3) 不 (bù) = tidak
c.
你喜欢不喜欢打篮球?
Nǐ xǐhuān bù
xǐhuān dǎ lánqiú?
(Kamu suka bermain
basket tidak?)
Kosa kata:
1) 你 (nǐ) = kamu
2) 喜欢 (xǐhuān) = suka
3) 不 (bù) = tidak
4) 打 (dǎ) = bermain
5) 篮球 (lánqiú) = basket
*Catatan:
Jika kata kerja yang mengapit terdiri dari dua suku kata bahasa Mandarin (biasanya
juga terdiri dari dua karakter hanzi), maka suku kata kedua pada kata kerja
pertama boleh tidak dibaca atau disebutkan.
Contoh:
a. 她知道不知道? (Tā zhīdào bù zhīdào?)
dapat dibaca
她知不知道? (Tā zhī bù zhīdào?)
b. 你喜欢不喜欢打篮球? (Nǐ xǐhuān bù xǐhuān dǎ lánqiú?)
dapat dibaca
你喜不喜欢打篮球? (Nǐ xǐ bù xǐhuān dǎ lánqiú?)