Hari dan Tanggal serta Cara Menyatakannya dalam Bahasa Mandarin
Nama Hari
Untuk menyebutkan nama hari dalam bahasa
Mandarin, digunakan aturan sebagai berikut.
Rumus:
星期 (xīngqī) + urutan hari
Dengan catatan hari pertama dalam bahasa
Mandarin adalah Senin.
Contoh:
Senin = 星期一 (xīngqī yī)
Selasa = 星期二 (xīngqī èr)
Rabu = 星期三 (xīngqī sān)
Kamis = 星期四 (xīngqī sì)
Jumat = 星期五 (xīngqī wǔ)
Sabtu = 星期六 (xīngqī liù)
*) Pengecualian:
Untuk hari Minggu tidak digunakan urutan bilangan lagi, tapi ada kata khusus yang digunakan, yaitu:
Minggu = 星期天 (xīngqī tiān)
atau 星期日 (xīngqī rì)
星期 (xīngqī) adalah yang paling sering digunakan serta terbilang formal.
Selain 星期 (xīngqī), ada pula istilah lain yang digunakan untuk menyatakan hari dalam
bahasa Mandarin. Hanya saja digunakan pada situasi tidak formal, yaitu sebagai
berikut.
Rumus:
礼拜
(lî bài) + urutan hari
Contoh:
Senin = 礼拜一 (lîbài yī)
Selasa = 礼拜二 (lîbài èr)
Rabu = 礼拜三 (lîbài sān)
Kamis = 礼拜四 (lîbài sì)
Jumat = 礼拜五 (lîbài wǔ)
Sabtu = 礼拜六 (lîbài liù)
Untuk hari minggu hanya ada:
礼拜天 (lîbài tiān) tidak ada 礼拜日 (lîbài rì)
Selain dua istilah di atas, ada lagi istilah lain dalam bahasa
Mandarin yang digunakan untuk menyatakan hari, yaitu:
Rumus:
周
(zhōu) + urutan hari
Contoh:
Senin = 周一 (zhōu yī)
Selasa = 周二 (zhōu èr)
Rabu = 周三 (zhōu sān)
Kamis = 周四 (zhōu sì)
Jumat = 周五 (zhōu wǔ)
Sabtu = 周六 (zhōu liù)
周 (zhōu) hanya digunakan pada situasi yang sangat formal seperti
pada surat resmi, surat kabar, dan sebagainya. Sehingga hampir tidak pernah
digunakan dalam percakapan sehari-hari.
Berkebalikan dengan 礼拜 (lî bài), hari minggu dengan
menggunakan 周
(zhōu) adalah 周日
(zhōu rì) dan tidak menggunakan 周天 (zhōu tiān).
Tanggal
Tanggal dalam bahasa Mandarin ditulis dan
diungkapkan menggunakan cara seperti berikut ini.
Rumus:
Urutan Tanggal + 号/號 (hào)
Contoh:
Tanggal 1 = 一号 (yī hào)
Tanggal 5 = 五号 (wû hào)
Tanggal 10 = 十号 (shí hào)
Tanggal 20 = 二十号 (èr shí hào)
Tanggal 30 = 三十号 (sān shí hào)
Bulan
Bulan dalam bahasa Mandarin tidak menggunakan nama seperti dalam
bahasa Indonesia, tetapi menggunakan urutan.
Rumus:
Urutan bulan + 月 (yuè)
Contoh:
Januari = 一月 (yī yuè)
Februari = 二月 (èr yuè)
Maret = 三月 (sān yuè)
April = 四月 (sì yuè)
Mei = 五月 (wû yuè)
Juni = 六月 (liù yuè)
Juli = 七月 (qī yuè)
Agustus = 八月 (bā yuè)
September = 九月 (jiǔ yuè)
Oktober = 十月 (shí yuè)
November = 十一月 (shí yī yuè)
Desember = 十二月 (shí èr yuè)
Tahun
Rumus:
Tahun (angka) + 年 (nián)
Contoh:
2018年 (èr
líng yī bā nián)
Dalam bahasa Mandarin, tahun dibaca per angka. Sehingga tidak
menggunakan istilah satuan, puluhan, ratusan, atau ribuan.
Penulisan Tanggal, Bulan, dan Tahun
Kombinasi penulisan dan pengungkapan tanggal,
bulan, dan tahun dalam bahasa Mandarin terbalik dengan bahasa Indonesia. Karena
dalam bahasa Mandarin urutan mesti dimulai dari bagian yang bisa dikatakan lebih
besar dari mulai tahun, bulan, lalu dikahiri dengan tanggal. Bilamana tahunnya
tidak ada, berarti bulan yang disebutkan pertama kali dan begitu seterusnya.
Rumus:
Tahun
+ Bulan + Hari
Contoh lengkap:
2018年11月27号 (èr líng yī bā nián shí yī yuè èr shí qī
hào)
Contoh ketika tidak memakai tahun:
11月27号 (shí yī yuè èr shí qī
hào)
Contoh ketika tidak memakai tanggal:
2018年11月 (èr líng yī bā nián shí yī yuè)
号 (hào) dapat diganti dengan 日 (rì) untuk situasi formal seperti menuliskan tanggal lahir atau
tanggal harian.
Contoh:
2018年11月27日 (èr líng yī bā nián shí yī yuè èr shí qī
rì)
号 (hào) lebih sering digunakan dalam komunikasi secara verbal atau ungkapan
yang berkenaan dengan hari tanpa melibatkan tanggal.
Tambahan
Contoh Pertanyaan tentang Tanggal:
你什么时候出生?
(Nî shénme shíhòu chūshēng?)
Kapan kamu lahir?
Kosa kata:
1)
你 (nî) = kamu
2)
什么时候 (shénme shíhòu) = kapan
3)
出生 (chūshēng) = lahir
*****